Kanker Darah
Penjelasan Tentang Apa itu kanker darah ada disini. Yuk pelajari dan Cegah penyakit kanker Darah
Kanker darah – Kali ini SarangSemutmu
akan membahas tentang apa itu kanker darah dan klasifikasi dari Kanker Darah. Kanker darah merupakan penyakit yang teramat sangat berbahaya.
Apabila ada orang yang mengidap penyakit tersebut, maka dia sudah bisa di
anggap menerima Vonis Hukuman mati. Meskipun demikian, kanker darah bukanlah penyakit yang tidak bisa di obati. Asalkan
kita mengetahui caranya dan mulai membiasakan care terhadap diri sendiri, bukan
tidak mungkin kanker darah bisa
diobati. Sebelum kita membahas mengenai Kanker Darah, alangkah baiknya apabila kita mengenal Apa itu darah, dan apa
sebenarnya Funsi dari darah.
Sekilas Tentang Darah Manusia
Darah merupakan cairan-cairan yang ada
di dalam tubuh baik itu manusia dan juga hewan yang memiliki peranan penting
untuk kehidupan. Darah memiliki fungsi umum yaitu membawa Oksigen untuk di
alirkan keseluruh tubuh. Selain itu, Darah juga memiliki fungsi untuk menjaga
tubuh kita diserang oleh bermacam-macam penyakit. Hal itu dikarenakan darah
juga mengangkut zat metabolisme yang berguna untuk membentuk Sistem kekebalan
Tubuh. Darah juga mengalirkan Hormon yang berasal dari Sistem Endokrin.
Pada Umumnya darah memiliki warna
merah. Warna merah disebabkan karena kandungan didalam darah yang bernama
Hemoglobin memiliki kandungan Besi yang bertugas untuk mengikat Oksigen didalam
darah. Perbedaan warna darah bisa terjadi karena Besar atau kecilnya kandungan
oksigen yang diikat dalam darah. Semakin tua warna darah, semakin sedikit
osigen yang terdapat didalam darah manusia.
Mungkin sekilas pengertian tentang
darah cukup sampai disini. Sebenarnya pembahasan mengenai darah begitu luas dan
begitu rumit akan tetapi disini tidak akan dijelaskan sampai ke dalam-dalamnya
mengenai darah. :) sekarang mari kita bahas mengenai Funsi Darah
manusia. Berikut ini beberapa Fungsi darah manusia :
1. Alat pengangkut sari makanan.
Manusia
apabila memakan makanan, maka sari pati yang diolah didalam lambung manusia
akan langsung diedarkan oleh plasma darah keseluruh tubuh.
2. Alat pengangkut Hasil Oksidasi
Setelah Tubuh
Kita mengolah zat-zat yang dibutuhkan oleh tubuh, maka ada beberapa zat yang
tidak dibutuhkan oleh tubuh kita. Hal itu dinamakan Sisa Oksidasi. Sisa
Oksidasi itu bisa berupa gas Karbon Dioksida. Karbon dioksida ini akan diangkut
oleh plasma darah untuk dikeluarkan dari tubuh manusia.
3. Penyembuh Luka
Darah mampu untu menutupi luka
yang terbuka dari kepingan darah yang ada didalam tubuh manusia
4. Alat pembunuh kuman berbahaya.
Kuman-kuman berbahaya yang
masuk kedalam tubuh manusia, bisa di bunuh dengan kandungan sel darah putih
dalam darah.
5. Menstabilkan Suhu tubuh manusia
Yang terakhir dari fungsi
darah adalah menstabilkan suhu tubuh.
Diatas kita sudah membahas tentang apa itu darah
dan juga fungsinya. Sekarang mari kita bahas pembahasan utama kita yaitu Kanker Darah.
Pengertian Kanker Darah
Kanker Darah sering biasa disebut dalam dunia medis adalah LEUKIMIA. Kanker darah atau Leukimia merupakan
sel-sel yang tumbuh tidak terkontrol dalam darah atau bisa dikatakan, neoplasma
yang terdapat didalam Sel darah putih mengganas yang mengakibatkan Sel darah
putih bertambah banyak secara tidak Normal yang tersebar keseluruh aliran
darah.
Sel yang tidak terkontrol tersebut menyerang secara progresif keseluruh
jaringan tubuh manusia, dan akan semakin parah apabila kanker darah mulai
menyerang Sumsum Tulang. Sumsum tulang merupakan tempat diproduksinya sel darah
merah, bayangkan apabila sumsum tulang diserang oleh kanker, maka produksi
darah merah akan terganggu sehingga bisa menyebabkan kekurangan darah atau yang
biasa disebut Anemia.
Golongan Kanker Darah / leukimia
Sekarang mari kita bahas mengenai golongan Kanker darah. Klasifikasi kanker
darah bisa digolongkan menjadi 4 bagian yaitu :
- Leukima Limfositik akut
- Leukimia Limfositik Kronis
- Leukimia Mielositik akut
- Dan Leukimia Mielositik Kronis.
Pada tahapannya, Klasifikasi kanker darah yang Kronis akan berlanjut
menjadi Leukimia akut. Berikut Penjelasannya
Leukemia Limfositik Akut
Leukimia Limfositik akut adalah salah satu dari penyakit dari kanker darah
yang sering sekali menyerang Anak-anak. Sampai dengan saat ini para pakar medis
yang mempelajari tentang kanker darah berlum
menemukan penyebab pasti dari Leukimi Limfositik akut ini. Kesimpulan sementara
mengenai penyebab penyakit ini adalah Faktor Genetika, Radiasi dan juga zat
Kimia yang tidak bisa ditahan oleh tubuh, dan juga faktor imunologik.
Beberapa gejala yang ditimbulkan dari Leukimia limfositik seperti,
Pendarahan Gusi, Darah yang keluar dari Hidung atau Mimisan, Mudah memar, Badan
yang mudah merasakan Lelah, jantung yang berdenyut dengan Cepat, wajah Pucat
pasi, Berat Badan Yang menurun drastis, kekurangan darah, dan juga munculnya
bintik berwarna Coklat tua di tubuh.
Leukemia Limfositik Kronis
Leukemia Limfositik Kronis banyak menyerang orang-orang yang sudah dewasa
dengan kisaran umur di atas 40 tahun sampai dengan 60 tahun. Leukemia Limfositi
Kronis merupakan klasifikasi dari kanker darah yang paling ringan.
Perkembangannya lamban dan juga sangat jinak dibandingkan dengan tipe kanker
darah yang lain. Penyebabnya merupakan Faktor Genetika. Gejala dari Tipe kanker
darah yang ini tidak jauh berbeda dari sebelumnya.
Leukemia Mielositik Akut
Leukemia mielositik akut adalah perkembangan dari sel mielosit normal
menjadi sel darah putih yang mengandung banyak kandungan granula atau
Granulosit. Perubahan tersebut dengan seiring berjalannya waktu akan semakin
mengganas sehingga akhirnya menyebar keseluruh jaringan tubuh dan sum-sum
tulang. Ini merupakan tipe kanker darah yang paling Ganas dan sangat mematikan
Leukemia Mielositik Kronis
Tipe Leukimia mielositik Kronis disebabkan karena sel darah putih yang
mengandung banyak granula membelah diri secara signifikan dan tidak normal
didalam Jaringan tubuh maupun sumsum tulang belakang. Pada tahapan kronis,
Hampir semua jenis kanker darah disebabkan karena peningkatan Granulosit yang
membuat Berat badan menurun. Waspadai apabila anda mulai kehilangan berat badan
anda, karena itu bisa berarti gejala
kanker darah.
Apabila seseorang sudah memiliki kanker darah dalam tahapan akut, maka bisa dipastikan hidupnya tidak akan bertahan lama. Harapan hidup untuk kanker darah Akut hanya berkisar beberapa minggu saja, bahkan ada yang sampai meninggal hanya dalam hitungan hari saja. Berbeda dengan Tipe kronis, harapan untuk hidup untuk penderita kanker darah tipe kronis jauh lebih lama yakni bisa mencapai satu tahun bahkan lebih. Salah satu yang mesti anda pegang adalah Meskipun Banyak pakar dan dokter mengatakan Harapan Hidup sangatlah tipis, kita tidak boleh menyerah pada keadaan. Karena kematian adalah rahasia Tuhan Yang maha kuasa. Teruskan berikhtiar jangan pernah berhenti, dan yakni keputusan Tuhan yang terbaik.
Apabila seseorang sudah memiliki kanker darah dalam tahapan akut, maka bisa dipastikan hidupnya tidak akan bertahan lama. Harapan hidup untuk kanker darah Akut hanya berkisar beberapa minggu saja, bahkan ada yang sampai meninggal hanya dalam hitungan hari saja. Berbeda dengan Tipe kronis, harapan untuk hidup untuk penderita kanker darah tipe kronis jauh lebih lama yakni bisa mencapai satu tahun bahkan lebih. Salah satu yang mesti anda pegang adalah Meskipun Banyak pakar dan dokter mengatakan Harapan Hidup sangatlah tipis, kita tidak boleh menyerah pada keadaan. Karena kematian adalah rahasia Tuhan Yang maha kuasa. Teruskan berikhtiar jangan pernah berhenti, dan yakni keputusan Tuhan yang terbaik.
Semoga artikel mengenai kanker darah ini bermanfaat untuk kita semua. Jangan lupa baca juga
artikel kami yang lain mengenai penyebab
kanker darah, ciri-ciri kanker darah, gejala kanker darah, dan juga cara mengobati kanker darah yang
pastinya akan sangat bermanfaat untuk kesehatan kita semua. Terimakasih.
No comments: